Wednesday, September 27, 2017

Renungan

Bismillah

Orang yang selalu berbuat salah atau jahat, mungkin tak selamanya akan begitu. Siapa yang tahu, suatu saat ia mendapat hidayah, lalu bertaubat dan menjadi orang yang shalih.


Sebaliknya, orang yang selama ini dikenal sebagai orang baik, kita tak tahu bagaimana akhirnya. Bisa jadi, suatu saat ia khilaf dan berbuat salah atau melakukan suatu kejahatan.


Tak ada yang tahu, akhir kehidupan seseorang. Jangan memvonis atau menghakimi seseorang dengan label yang tidak akan selamanya menempel.


Banyak sudah contoh nyata dalam kehidupan, betapa orang yang sangat jahat, bisa berubah menjadi sangat baik. Ya, karena manusia adalah makhluk yang dinamis. Selalu mengalami perubahan, entah itu ke arah kebaikan, atau sebaliknya.


Umar bin Khattab. Salah seorang sahabat Nabi yang sangat setia, sangat terpukul saat mendengar kekasihnya, Rasulullah shalallahu alaihi wasallam wafat. Kita tahu, sebelum mengenal Islam, Umar dikenal sebagai jagoannya kaum Quraisy. Dia dikenal sebagai orang yang kejam. Namun, setelah masuk Islam dan menjadi sahabat Nabi, ia menjadi salah seorang sahabat yang dijamin masuk surga. Masya Allah. Sungguh lompatan hidup yang sangat luar biasa.

Hampir sama dengan Umar, Malcolm X dikenal sebagai sejahat-jahatnya orang pada zamannya. Hampir semua kejahatan pernah dilakukannya. Dari minum khamr, hingga membunuh. Hidupnya berlumuran dosa kepada Sang Pencipta, juga kepada orang-orang di sekitarnya. Namun, siapa sangka. Arah hidupnya berubah 180 derajat. Ia menjadi seorang yang shalih, sekaligus menjadi pembela Islam.


Jelas sudah, alasannya, mengapa kita tidak seharusnya melabeli seseorang dengan sesuatu yang belum tentu selamanya dia lakukan. Tak ada faedahnya. Karena, kita yang saat ini mungkin merasa sebagai orang baik, tidak tahu bagaimana akhir kehidupan nanti. Hanya doa yang bisa kita mohonkan kepada Sang Rabbul 'Izzati, agar kita diwafatkan dalam keadaan khusnul khotimah, agar Allah menjaga kita agar tetap istiqamah berada di jalan-Nya.

اللهم اني اسالك حسن الخاتمه
امين يا رب العالمين

#selfreminder
#janganmerasapalingbaik

No comments: