Sunday, February 27, 2022

Review "Surat Cinta dari Gus Zaka"


Bismillah



Selesai membaca novel ini, ada perasaan sedih di dada ini. "Kok, udah tamat?" Yah, kecewa rasanya, di saat kita sedang asyik mengikuti alur yang menegangkan, ternyata tak lama kemudian harus selesai. Tamat.


Mengapa bisa begitu? Karena novel ini memang bikin penasaran. Ceritanya memang tak jauh dari novel-novel lainnya, tentang kisah asmara. Namun, ada hal berbeda yang membuatnya lebih menarik.


Diawali dengan seorang santriwati bernama Nabila yang suka menulis di Wattpad. Di sana dia menulis novel yang berdasarkan kisahnya sendiri. Tentang salah seorang ustadznya yang bertampang seram dan selalu membuatnya ketakutan bila berhadapan dengannya. Gus Zaka, namanya.



Gus Zaka juga merupakan salah seorang sahabat kakaknya yang sering berkunjung ke rumahnya. Awalnya dia juga sangat akrab dengan Gus Zaka, hingga sebuah peristiwa yang membuatnya menjadi selalu ketakutan bila bertemu dengannya. Dan, peristiwa itu meninggalkan trauma hingga ia dewasa dan menjadi santrinya.



Ternyata, Gus Zaka adalah calon suaminya. Dan, mereka menikah di saat Nabila masih memiliki trauma tersebut. Nggak kebayang kan, menikah dengan orang yang kita takuti? Tapi, karena ini demi kebaikannya, seperti kata uminya, Nabila pun pasrah menerima perjodohan tersebut.


Melihat istrinya yang masih ketakutan, bahkan memandang wajahnya saja tidak berani, membuat Gus Zaka sedih. Lalu dia mengajak Nabila untuk memulai hubungan mereka dari nol. Dengan berpacaran dulu. Jadilah, mereka berpacaran setelah menikah. 


Mereka pun mengadakan kencan layaknya sepasang kekasih. Karena Nabila masih tinggal di asrama, mereka pun janjian di suatu tempat, layaknya orang yang mau backstreet. Padahal mereka sudah sah sebagai suami istri.


Selain itu, Gus Zaka pun selalu berkirim surat, menceritakan masa kecil Nabila saat masih akrab dengan Gus Zaka. Tak lupa, dia pun mengirim hadiah manis sebagai ikhtiarnya untuk menghapus trauma Nabila. Dan, berhasil.



Setelah mereka sudah menjadi sepasang suami istri pada umumnya, muncul masalah baru. Awalnya, Gus Zaka menyembunyikan kesibukan barunya dari sang istri. Namun ternyata, justru Nabila lah yang menjadi saksi utama dari kasus tersebut. Dan, terjadilah musibah itu. Nabila terkena tembakan.




No comments: