Tuesday, October 3, 2017

No Excuse

Bismillah

Judul buku: No Excuse
Penulis.     : Isa Alamsyah
Penerbit.   :  Bisa Learning Center
Cetakan.   :. Keempat, Januari 2010
Jumlah halaman: 146

Dalam menghadapi kegagalan, kita sering mencari-cari alasan agar tidak ada yang menyalahkan kita, atau agar orang lain maklum dengan keterbatasan kita, sehingga mereka mau memaafkan. Dengan mencari-cari alasan atau excuse, berarti kita sudah masuk ke dalam golongan orang-orang yang gagal. Padahal, setiap orang berhak untuk mendapatkan kesuksesan, walau bagaimanapun keadaannya. Kesuksesan bukan hanya milik orang kaya, orang pintar, orang ganteng, orang sehat, atau mereka yang dikarunia tubuh sempurna. Kesuksesan milik siapa saja yang mau berusaha dan berjuang untuk mendapatkannya.

Buku motivasi ini benar-benar akan memotivasi kita, sehingga kita yang selama ini kebanyakan alasan, akan tersadar, bahwa semua alasan itu hanya kedok, agar kita bisa menghindar.

Di dalam buku ini, kita akan mendapatkan orang-orang yang karena kerja kerasnya, ia berhasil meraih cita-citanya. Dari yang merasa tidak berbakat dalam suatu bidang, ternyata karirnya malah cemerlang di sana. Seperti Tukul Arwana, yang merasa tidak pantas menjadi presenter, ternyata malah semakin terkenal dengan pekerjaan tersebut.

Atau, lihatlah, Hee Ah Lee. Gadis yang menderita Lobster Claw Syndrome, dengan kerja keras dan kasih sayang sang ibu, akhirnya bisa menjadi pianis terkenal. Keberhasilannya mematahkan anggapan bahwa orang cacat tidak bisa sukses seperti orang-orang yang normal. Bahkan orang yang normal pun belum tentu bisa sepertinya.



Juga Jenderal Sudirman, yang tetap memimpin pasukan gerilya, meskipun hanya dengan satu paru-paru yang berfungsi. Hal itu tidak melemahkan semangatnya untuk tetap berjuang dan memimpin perjuangan walau harus duduk di atas tandu. Sedangkan banyak orang yang hanya karena sakit kepala saja sudah banyak mengeluh dan berputus asa.


Masih banyak lagi kisah inspiratif yang dapat menggugah semangat dan mengusir jauh-jauh sifat pemalas dan suka cari-cari alasan. Buku ini sangat cocok untuk siapa saja, tua maupun muda. Laki-laki maupun perempuan. Yang sehat maupun yang sedang sakit. Agar kita menjadi orang yang kuat dan suka bekerja keras demi mewujudkan apa yang kita idam-idamkan. Mari bangkitkan semangat, kita raih mimpi-mimpi, janji masa depan yang lebih indah.

1 comment:

Unknown said...

Siap mbak nindyah...

No excuse untuk berbuat lebih baik